• Daftar Isi
  • Privacy
  • Disclaimer
  • FAQ

FAKTA TENTANG JKT48 DAN MEMBERNYA - JKT48Files

Written By Dante Yukihiro on May 06, 2013 | Monday, May 06, 2013



Fact tentang JKT48 sendiri :
  1. JKT48 adalah grup sister dari AKB48 pertama yang berada diluar jepang. Dan juga, JKT48 adalah Idol Grup pertama di indonesia
  2. Dibalik Angka 48, sebenarnya mengandung arti, bukan karena membernya yang berjumlah 48, tapi angka 48 itu diambil dari nama boss management OFFICE48, Shiba Kotaro (4 = Shi, 8 = Ba)
  3. Ponytail to shu shu perdana dan juga kostum baru di tampilkan di RCTI dalam acara Konser Terbaik-Terbaik AMI 15th http://www.youtube.com/watch?v=VFPaemq6UMA&feature=player_embedded
  4. Baby baby baby perdana di tampilkan di RCTI dalam acara MEGA KONSER JKT48 http://www.youtube.com/watch?v=NiOjAyZFSuc&feature=plcp
  5. 5 lagu yang dibawakan di MEGA KONSER JKT48 itu lagu yang dinyanyikan di theater (Hissatsu Teleport, Shonichi, Kissu Shite Son Shicatta, Baku no Sakura, Shitoi Shirt)
  6. Tidak ada member yg ultah saat bulan Februari dan Juli.
  7. Ternyata Rena & Ayana berfungsi sebagai Translater jika JKT48 perform di Jepang
  8. Rata-rata member JKT48 kebanyakan dari daerah bandung yaitu Mova, Beby, Kinal, Frieska, Melody, Ghaida, Ochi, dan Dhike
  9. Dalam JKT48 generasi pertama, ada yang saudara kandung, yaitu Melody & Frieska, dan Stella & Sonia.
  10. JKT48 SCHOOL adalah acara TV pertama JKT48
  11. JKT48 pertama kali muncul di layar Televisi Nasional, lewat iklan "Pocari Sweat" dengan membawakan lagu "Heavy Rotation" milik AKB48
  12. Para member sepakat , kejadian paling unik adalah ketika mereka tampil di Saitama Super Arena , dimana mereka harus merangkak untuk mencapai stage
  13. Saat ini mereka sudah memiliki theather permanen yang bertempat di f(x) sudirman
  14. Pembentukan JKT48 pertama kali diumumkan pada 11 September 2011 di sebuah acara AKB48 yang diadakan di Makuhari Messe diChiba. Wawancara untuk peserta berlangsung pada akhir bulan September, dengan audisi final untuk finalis pada 8 Oktober 2011 - 9 Oktober 2011.
  15. 18 Desember 2011, JKT48 untuk pertama kalinya berinteraksi dengan penggemar lewat acara bersalaman Meet & Greet JKT48 di fx Center Jakarta, dan menyanyikan "Heavy Rotation"
  16. Peluncuran video musik "Heavy Rotation" versi JKT48 dilakukan pada acara bersalaman 14 Januari 2012 di Atrium fx Center. Video musik ini bertemakan acara penerimaan siswa baru di sekolah menengah atas. Melody menunggu kedatangan dua orang sahabat yang terlambat tiba di sekolah. Shania terlambat bangun dan Cleopatra terjebak kemacetan. Lagu ini sebelumnya dipakai untuk iklan televisi Pocari Sweat yang dibintangi anggota JKT48.
  17. Mulai 3 Maret 2012, anggota JKT48 memiliki akun di jaringan sosial AKB48 Now on Google+. Anggota keluarga besar AKB48 sudah memiliki akun Google+ sejak 8 Desember 2011. Rekaman konser bersama JKT48 dan AKB48 di Japan Pop Culture Festival 2012 ditayangkan di YouTube dan Google+ untuk memperingati pembukaan akun JKT48 di Google+
  18. Pada tanggal 17 - 20 Mei 2012, JKT48 melakukan debut mereka di teater. Teater mereka sekarang masih bersifat sementara, yang bertempat di Gedung Nyi Ageng Serang, Pasar Festival, Kuningan Jakarta Selatan. JKT48 membawakan Repertoar "Pajama Drive" dari AKB48-Team B "3rd Stage" dengan versi bahasa Indonesia.
  19. JKT48 tampil pertama kali di Jepang dalam konser AKB48 Kōhaku Taikō Uta Gassen, 20 Desember 2011 di Tokyo Dome City Hall. Enam belas anggota JKT48 tampil di konser keluarga besar AKB48, SKE48, NMB48, dan HKT48. Selain ditonton oleh sekitar 2.000 orang penonton di Tokyo Dome City Hall, konser ini juga ditayangkan secara langsung di 113 layar gedung bioskop di seluruh Jepang, serta di YouTube dan Google+. Dalam konser ini, keluarga besar AKB48 yang keseluruhan berjumlah 155 orang dibagi menjadi dua tim, tim merah dan tim putih yang masing-masing berusaha memperlihatkan penampilan terbaik mereka. JKT48 dimasukkan ke dalam tim merah. Enam belas anggota JKT48 tampil di panggung sebagai bintang tamu sekaligus kejutan untuk penonton. Sebagai wakil tim merah, JKT48 membawakan lagu "Aitakatta" dalam bahasa Indonesia, melawan HKT48 dari tim putih dengan "Te o Tsunaginagara".
  20. Pada 21 Desember 2011, JKT48 muncul dalam acara televisi Waratte Iitomo! di Fuji TV menyanyikan "Aitakatta" yang liriknya diteruskan dalam bahasa Indonesia "Denganmu...". Enam anggota JKT48, Shania, Cleopatra, Rena,Nabilah, Melody, dan Ayana tampil dalam acara promosi pariwisata Indonesia yang diadakan Garuda Indonesia di Bandar Udara Internasional Narita, 24 Desember 2011.
  21. Pada acara malam tahun baru Kōhaku Uta Gassen di televisi NHK Jepang, 31 Desember 2011, JKT48 tampil satu panggung bersama-sama AKB48, SKE48, NMB48, SDN48, dan HKT48 hingga mereka seluruhnya berjumlah 210 orang. Dalam pertunjukan berjudul "Kouhaku 2011 AKB48 Special MAX "Gambarou Nippon!", keluarga besar AKB48 membawakan "Kaze wa Fuiteiru", "Flying Get", dan "Everyday, Katyusha" secara medley. Pada akhir lagu, anggota JKT48 ikut membentuk huruf hiragana "N" sebagai bagian dari seruan "Ganbarou Nippon" (がんばろう日本!! "Terus berjuang, Jepang!"?) yang dibentuk dari formasi anggota di atas panggung. Pada akhir penampilan mereka, JKT48 mendapat pujian dari kapten AKB48 Minami Takahashi untuk kepandaian mereka membentuk formasi huruf.
  22. Pada 20 Januari 2012, dua belas anggota JKT48 tampil sebagai ancora pada malam kedua konser AKB48 Request Hour Setlist Request 100, 2012. Konser ini berlangsung selama 4 malam di Tokyo Dome City Hall, mulai 19 Januari hingga 22 Januari 2012, menggelar 100 lagu pilihan hasil pilihan penggemar, 25 lagu setiap malamnya.
  23. Dari 23 Maret hingga 25 Maret 2012, JKT48 tampil selama tiga malam berturut-turut di Saitama Super Arena, Prefektur Saitama. Mereka pentas bersama keluarga besar AKB48, SKE48, NMB48, HKT48, dan SDN48 dalam konser Gyoumu Renraku, Tanomu Zo, Katayama Buchou!. Total 239 anggota keluarga besar AKB48 tampil dalam konser ini, termasuk 16 anggota JKT48. Setiap malamnya, konser ini disaksikan oleh sekitar 25.000 orang penonton yang memenuhi kapasitas arena. Pada konser malam pertama, JKT48 membawakan "Heavy Rotation". Pada malam kedua, mereka membawakan "Aitakatta". Melody bersama Special Girls A tampil sebagai encore membawakan lagu "New Ship". Mereka pada malam terakhir membawakan lagu "Karena Kusuka Dirimu"/"Kimi no Koto ga Suki Dakara". Selain tampil sebagai grup, JKT48 juga menyanyikan lagu berbahasa Jepang secara massal bersama saudara-saudara kembar mereka.
  24. 24 Agustus 2012 pengumuman di transfer nya Takajyo Aki dan Nakagawa Haruka ke JKT48 [dalam acara konser terakhir Acchan / Atsuko Maeda di Tokyo Dome di Jepang]
Fact tentang Transfer Member JKT48 :
1. Fact tentang Takajo Aki (AKB48 Team A):
  1. Lahir 31 Oktober 1991, Tokyo, Jepang.
  2. Termasuk dalam generasi ke 6 Kenkyuusei AKB48 sebelum dipromosikan kedalam Team A pada tanggal 29 Desember 2008.
  3. Member kenkyuusei yang paling cepat dipromosikan kedalam team inti.
  4. Teman dekat Kitahara Rie (AKB48 Team B).
  5. Oshimennya Noro Kayo (SDN48) dan respect terhadap Shinoda Mariko (Team A).
  6. Makanan Favorite: Strawberries, Lemons, asinan plum.
  7. minuman favorite: Milk Tea
  8. Artis Favorite: YUI dan Girl Nest Door
  9. Musim Favorite: Musim Gugur (sesuai namanya mungkin)
  10. single AKB favorite: Iiwake Maybe
  11. stage song Favorite: Heart gata virus dan Kataomoi no Taikakusen.
  12. Seragam Favorite: heart gata virus.
  13. Anak ke-2 dari 3 bersaudari.
  14. Jago main tennis.
  15. Penggemar anjing (memiliki anjing bernama Win-kun).
  16. Merupakan member Art Club dan Driving Club AKB48.
  17. Termasuk dalam Unit French Kiss bersama Kashiwagi Yuki dan Kuramochi Asuka.
  18. Paling jago menjerengkan matanya ke kanan dan ke kiri dengan arah yang berlawanan ataupun searah
2. Fact tentang Nakagawa Haruka (AKB48 Team A):
  1. Lahir 10 Februari 1992, Tokyo, Jepang.
  2. Termasuk dalam generasi ke 3 Kenkyuusei AKB48 sebelum dipromosikan kedalam Team B.
  3. Hobi: Sports.
  4. Warna Favorite Glittering sparkly rainbow (kira kira pika pika nijiiro?)
  5. Olahraga favorite: Baseball.
  6. Anime Favorite: Sailormoon dan Doraemon.
  7. Kata Favorite: 「ありがとう」 ("terimakasih").
  8. Artis favorite: AKB48
  9. Musim Favorite: Musim Semi
  10. Single AKB favorite: RIVER
  11. Stage song Favorite: Shonichi
  12. Seragam Favorite: Glass no I Love You dan Aitakatta.
  13. Lagu yang dibawakan saat audisi: AKB48 - Sakura no Hanabiratachi
  14. Punya TV di kamar mandi, jadi bisa mandi sambil nonton TV.
  15. Susah bangun pagi.
  16. Teman dekat Kikuchi Ayaka (AKB48 team K)
  17. Dipindah ke Team A dari Team B pada tahun 2009.
  18. Merupakan member Art Club dan Driving Club AKB48.
  19. Termasuk dalam unit Watarirouka Hashiritai.
  20. Oshimennya Masuda Yuka (AKB48 Team B).
  21. Tidak bisa makan nasi Putih polos dan roti polos karena rasanya hambar.
  22. Ayahnya mantan pegulat professional.
  23. waktu SMP dia pernah sekelas sama Maeda Atsuko. waktu audisi generasi 3, Acchan / Maeda Atsuko mempromosikann tentang audisi generasi 3 sama Harugon, lalu Harugon ikut dan masuk angkatan generasi 3
  24. Mayuyu satu angkatan sama Harusan. 
Fact tentang member JKT48 GENERASI 1 :
1. Fact tentang Alissa Galliamova :
  1. Lahir 28 Agustus 1993
  2. Sebelum menjadi member,mova pernah menjadi model pemotretan di Bandung
  3. Penyuka Hello Kitty dan Teddy Bear
  4. Suka sekali nonton DVD bahkan bisa sampai Subuh
  5. Mova punya banyak koleksi DVD mulai dari horor sampai drama romantic
  6. Mova salah 1 Fans "The Reds", karena dia suka bgt sama warna merah~
  7. kalo gak di JKT48, Oshinya Mova itu Dhike
  8. Kalo olahraga, Mova suka bgt sama jogging dan renang. Malah bisa dilakuin barengan. Abis jogging, baru renang.
  9. Mova kuliah di jurusan Public Relation
  10. Jika Mova harus perform disaat mood nya jelek, cara ngatasinya, Mova bertindak profesional. Sampai Penonton tau kalo happy2 aja
  11. Anime kesukaannya Sailormoon dan Chibi Marukochan
  12. Lebih Suka tempat yg bernuansa alam, apalagi sejuk dan hijau, plus ada bunyi air nya
  13. Mova ga suka sama Bawang Goreng
  14. Makanan wajib Bulan puasa itu Gorengan,, Cengek=Cabe Rawit
  15. mova pernah ikut ardan school, belajar buat jadi announcer radio
2. Fact tentang Ayana Shahab :
  1. Lahir di Osaka, 3 Juni 1997
  2. "Menurut pengamatan" : di G+ akun achan bagaikan Kamus Bahasa Jepang yang selalu update
  3. Ayahnya keturunan Timur Tengah dan ibunya Keturunan Jepang
  4. Bisa Bahasa Jepang dan Indonesia tapi tidak bisa bahasa Arab
  5. Memiliki hewan peliharaan kucing yang bernama Camuju
  6. Suka boneka Stich dan My Melody
  7. Seorang Interisti
  8. Si mata sayu
  9. Dapat tidur dimana saja
  10. Jika update di twtter maupun G+ sering Typo
  11. Anak ke-3 dari 3 bersaudara
  12. Kakak pertama laki-laki dan yang kedua perempuan
  13. Kakaknya yang laki-laki tinggal di Jepang dan namanya Zaki
  14. Ketika audisi memakai nomor 005
  15. kalo gak di JKT48, oshi achan itu rena
  16. Ayana atau yang akrab dipanggil Achan ini orangnya mudah tertawa dan mudah menangis
3. Fact tentang Beby Chaesara Anadila :
  1. Lahir 18 Maret 1998
  2. Semua tim yang didukung Beby di Euro2012 kemarin, mendapatkan kekalahan secara tragis"
  3. Si Beby dukung Spanyol dan akhirnya Spanyol menang
  4. Seorang Beby adalah pendukung The Blues Chelsea.
  5. "Menurut Pengamatan" : Beby adalah memberyang paling "sporty" sekaligus "energik".
  6. Lagu favorit Beby yaitu Kazewa Fuiteiru (lagu dari AKB48)
  7. Beby Dulunya seorang dancer 
  8. Kalo Beby lagi bete Beby lebih suka diem dikamar sendirian, intropeksi diri, dan yaa bikin aku ngerasa lebih baik ajaa :))
  9. Beby itu orangnya moody hehe. Udah gitu cepet bosen sama sesuatu hahaha jadi kalo mempelajari hal yg baru itu seneng :))
  10. Beby Suka Kimbum
  11. Favorit Kartun nya adalah "Doraemon"
  12. Impian Beby?udh pernah ngomong di theater sih haha masih tentang dance,Beby pengen jadi sensei AKB48 hahaha yakali ngajarin yuko-san dance--"
  13. Beby dulu belajar break dance, baru yang dasar dasar sih tapi begitu mau diperdalam, keburu masuk jkt48 hahaha :))
  14. Beby Kalau lagi bosen sukanya main laptop, dance, nonton TV
  15. Beby itu agak tomboy deh keliatannya, ya gak? iyaaa, tapi tomboy nya gak terlalu akut hehe 
  16. "Aku suka dance kapan yaa?" Jadi awalnya waktu kecil kan aku centil gitu *ceilah* terus suka nari nari gajelas haha>>>> nah waktu TK (Taman Kanak-Kanak) aku disuruh belajar Jaipong sama guru TK nya yaudah aku ikutan kan, terus kelas 2 SD pindah aliran ke modern dance, disitu >>>> suka nari jadi cuma iseng-iseng doang nah mulai pas aku masuk hiphop dance kelas 4 SD baru kerasa kalo "Dance is My lLfe". Hahaaha...
  17. Salah satu finalis Gadis Sampul 2011 di Majalah Gadis , sama seperti Kinal
  18. Waktu tahun 2007 Beby pernah jadi cover suatu majalah
  19. Beby lebih suka boneka berbentuk bantal daripada yang bentuk asli boneka ,, biar enak dibawa bawa juga sebenernya" kata Beby.
  20. *Koreksi* jadi Beby emang gak hobi denger musik, tapi suka dong denger musik." Ya gimana aku bisa dance tanpa musik? ":-p". Kata Beby.
  21. Beby itu gak takut gendut,, bukti : "Aku sih nyantai aja mau makan jam segini jugaa :-p jangan takut sama genduut lahyaa~" di tweet di sekitar jam  22.30
  22. Beby satu-satunya member yang pernah mengikuti kelas akselerasi di sekolahnya
  23. beby suka kultum menjelang buka puasa #bebykultum
  24. Oshi Beby di JKT48 itu Cici Stella --"
4. Fact Tentang Cindy Gulla
  1. Lahir 29 Mei 1997
  2. Member paling "loli" :-D
  3. Suka Angry Birds dan SpongeBob
  4. Suka Barcelona dan Real Madrid
  5. Suka Coklat & Udang
  6. Cindy suka dipanggil cindy teguh karena ngefans mario teguh.
  7. Cindy ternyata seorang gamers, dia suka bermain Counter Strike : Condition Zero
  8. Cindy bercita-cita ingin menjadi seorang Dokter
  9. suka sama Avenged Sevenfold
5. Fact Tentang Cleopatra :
  1. Lahir 20 Desember 1993
  2. "Menurut pengamatan" Cleo adalah member yang paling sering hunting foto. dan tentunya di share
  3. Di sela-sela penampilannya ternyata cleo pernah memakai Koyo Cabe di kakinya (wow...)
  4. Cleo suka kucing tapi gak berani megang kucing, tapi berani megang ular ("-__-)a
  5. Sekarang Cleo sudah berani megang kucing dan bahkan sudah punya kucing, namanya Celo
  6. Cleo sempat main disejumlah film layar lebar dan FTV
  7. Memiliki banyak julukan, salah satunya "Jenong"
  8. Pernah ikut jadi peserta "Abang-None" Jakarta
  9. Pernah nyasar di kapal laut saat umur 6 tahun
  10. Cleo ternyata juga seorang gamers yang cukup update, terutama game petualangan. sumber : http://www.hai-online.com/Hai2/Music/News/CleoJKT48-Cewek-Gamers-Yang-Dijuluki-Si-Garing
  11. Cleo diberikan julukan "Si Garing" karena setiap kali Cleo mencoba untuk melucu, lawakannya selalu garing dan kadang klo ngobrol suka ga nyambung... :P
  12. Pose andalan Cleo saat di foto adalah memanyunkan bibirnya
  13. Cleo itu takut sama Film kategori "Zombie"
6. Fact Tentang Delima Rizky
  1. Lahir 25 Oktober 1997
  2. Nama panggilannya Pilong (Pipi Bolong)
  3. Pernah main sinetron "Senyuman Ananda" di Indosiar tahun 2008
  4. Suka sekali ayam kate
  5. Pernah Tenggelam di Kolam Berenang
  6. Delima rizky pernah main sinet ya sama dhea imut berjudul 'ratapan anak tiri'.
7. Fact Tentang Devi Kinal Putri
  1. Lahir 2 Januari 1996
  2. Melody dan Kinal adalah pendukung Manchester United alias Manchunian Angel
  3. Kinal pernah bilang dia hampir terpeleset waktu perform di 100% Ampuh 
  4. Kinal jarang telat sekolah, paling cuma 1 kali, soalnya jam dirumah nya dipercepat 40 menit jadi jarang telat
  5. Salah satu finalis Gadis Sampul 2011 di majalah Gadis, sama seperti Beby
  6. Saudara kandung nya memiliki 'Kinal' di nama mereka juga, tapi dia satu-satunya yang disebut Kinal
  7. Seringkali tidak menyadari bahwa mengetik sering salah ketik
  8. Dia mendaftar sekolah dasar ketika ia berumur lima tahun
  9. Setiap hidup atau konser, matanya seperti itu membesar-besarkan dan yang membuat kawaii
  10. Salah satu anggota tomboi dengan Ghaida
  11. Kiyeon adalah salah satu nama panggilan nya
  12. Dia lebih suka dipanggil Kinal ke Devi karena dia dibesarkan di Bandung, yang sebagian besar orang Sunda dan cenderung mengucapkan V / F sebagai P, sehingga akan menjadi Depi bukan Devi.
  13. Teman pertama Kinal waktu audisi yaitu Beby, soalnya sama-sama berasal dari Bandung, pas final audisi baru ngobrol sama Ve
  14. Rambut Kinal gak pernah panjang, jadi gak punya foto edisi panjang
  15. Gak suka sama buah jeruk
  16. Pernah nyasar di Gelora Bung Karno ketika pertama kali ikut audisi di Jakarta
  17. Hobinya nonton dorama,dan biasanya dia download *ups* aktor Jepang favorite nya Kamenashi Kazuya dan dorama favorite nya (kalo ga salah) Hotaru no Hikari...
  18. Teman se SD Ilham SM*SH
  19. Kalo bisa main dorama di Jepang,Kinal pengennya main dorama sama Yamapi (Yamashita Tomohisa) ato kalo ga Sho (Sakurai Sho)
  20. Sebelum Masuk JKT48, Kinal adalah Seorang Cover Dancer di Grupnya "Queen A (Miss A Cover Dance)" Sebagai Wang Fei Fei
  21. Dijuluki "Bu Jenderal"
  22. Suka makanan pedas
  23. Nyatanya kinal ga bisa buka tutup botol yang masih baru [dikutip dari G+ Frieska]
8. Fact Tentang Diasta Priswarini
  1. Lahir 9 September 1991
  2. Memiliki nama panggilan Nyash
  3. Diasta mantan vokalis Voice Of June (Band), Summer Sound (Band), Girlfriend (Group Dance Cover), GirlsOfficial / GO! (Group Dance Cover)
  4. Diasta wota Hello!Project sering mencover lagu Buono! dan C-ute bersama grup nya dulu, walaupun akhirnya masuk ke 48 Family XD
  5. member yang jarang aktif di Social Media
  6. Penyuka Anime dan Game, 3 diantaranya yang sering ia mainkan yaitu MMORPG yang dulu pernah booming, game "robot2an" online, dan japan life
  7. pernah mengira klo Ghaida cwo
  8. Penggemar Rilakkuma
  9. Olahraga yang disukai adalah renang
  10. Warna kesukaannya pink
  11. Mengoleksi action figure
  12. Grup musik yg disuka selain AKB48 dan sisternya: beberapa diantaranya morning musume dan sister2-nya, perfume dan tokyo joshiryuu. Juga menyukai band seperti tokyo jihen dan judy & mary
9. Fact Tentang Frieska Anastasia Laksani :
  1. Lahir 4 Maret 1996
  2. Tempat yang paling pengen dikunjungi.. pengen banget ke Roma & Barcelona!
  3. Frieska juga penggemar Barcelona
  4. Warna kesukaannya biru dan coklat.
  5. Pencinta Cookie Monster, karakter boneka dalam Sesame Street.
  6. Adik kandung Melody
  7. Makanan favorite nya saat dibulan Ramadhan adalah kerupuk banjur dengan sambal oncom buatan mamahnya
  8. Selalu pakai selimut kalau makan sahur, soalnya katanya di Bandung dingin
  9. Saat tau dirinya lolos audisi, awalnya Frieska perasaannya antara senang dan takut, karena menunggu pengumuman selanjutnya, apakah kakaknya juga Lolos ?? ternyata nama "Melody Nurramdhani Laksani" dipanggil, disaat itu Frieska langsung terkejut dan bahagia karena bisa berkarir bersama kakaknya di JKT48
10. Fact Tentang Gabriela Margareth Warouw
  1. Lahir 11 April 1998
  2. Anak pertama dari 2 bersaudara
  3. Warna kesukaannya , biru dan ungu
  4. Hobi bermain basket dan keyboard
  5. Genre musik kesukaannya Classic
11. Fact Tentang Ghaida Farisya
  1. Lahir 29 Mei 1995
  2. Ghaida punya boneka yg namanya Bekil (Bebek Dekil) yang gak pernah dia cuci sejak kecil dan selalu dibawa.
  3. Penggemar Tokusatsu terutama Kamen Rider
  4. Ia mengaku menyukai Kuroshitsuji.
  5. Ghaida pernah tidak lolos ujian SNMPTN, tapi tidak bersedih :)
  6. Ghaida nge-fans berat sama band underground asal Bandung: BURGERKILL
  7. Suka dicekokin Johnny's sama kakaknya,dan dia juga suka. 
  8. Suka Hey!Say!JUMP dan ichiban nya Arioka Daiki,sama kayak Shimada Haruka (Team 4) yang awalnya dr fan idol kemudian jadi idol juga
  9. Saat Audisi JKT48, penampilan Ghaida kaya cwo banget, si Diasta sempat mengira klo Ghaida Cwo, soalnya katanya Ganteng, hehehe...
  10. Ghaida suka banget sama Nao, drummer nya Alice Nine. Saking suka nya dia juga sering dipanggil Nao sama orang-orang terdekat nya
  11. Masakan favoritnya di saat bulan ramadhan tiba adalah tongseng pedas buatan mamah nya yang berisi daging sapi.
  12. Ghaida juga mengidolakan HYDE (L'Arc~en~Ciel)
  13. Pernah kesiangan Sahur gara-gara nonton Dorama, akhirnya engga sahur deh... :D
  14. Pernah dipanggil "Mas Mba" sama sopir Taksi gara-gara sopir taksi nya bingung harus manggil Ghaida Mas atau Mba, karena disangka cwo 
12. Fact Tentang Jessica Vania
  1. Lahir 22 Januari 1996
  2. "Menurut pengamatan" Jeje itu mirip lho sama Tasya Kamila.
  3. Jeje mengaku bahwa mukanya mirip angry birds. 
  4. Anak bungsu punya 2 kakak cowok, makanya rada-rada tomboy gitu , sering main basket di sekolahnya dan sering nonton Sepak Bola
  5. pendukung Barca (Barcelona) dan Spanyol
  6. Matanya minus 1,75
  7. Hobinya tidur dan makan
  8. Jago main alat musik
  9. Punya hewan peliharaan anjing dan ular (Cornsnake & Ball Python)
13. Fact Tentang Jessica Veranda
  1. Lahir 19 Agustus 1993
  2. Ve merupakan anak kedua dari 3 bersaudara
  3. Ve sempat membintangi Film layar lebar berjudul "Rumah Tanpa Jendela" pada 2011.
  4. Di film "Rumah Tanpa Jendela", kebanyakan scene, Ve suka memperbaiki rambutnya. Haha
  5. Nama panggung Ve saat jadi bintang film adalah "Jessica Lontoh"
  6. Di film tersebut Ve berperan sebagai Ade.
  7. Ve bilang suka/tidak suka masak, Ve lebih suka bikin Pastry, jadi seperti kue, coklat, cupcakes ,dan lain-lain. Pokoknya yang manis2
  8. Dulu Ve pendukungnya Arsenal sekarang menjadi Pendukung Barcelona 
  9. Ve menyukai warna biru dan putih
  10. Sebelum menjadi member JKT48 , Ve sempat menjadi model , Bintang Video Klip , Bintang Iklan bahkan MC (Master of Ceremonies)
  11. Ternyata Ve merupakan keturunan Portugis loh ! . Darah portugis Ve berasal dari ibu dari nenek nya
  12. Nama China Ve adalah Yaw Wen
  13. Salah satu hobi unik Ve adalah memandang langit , katanya sih , "So Peaceful atau "Sungguh Mendamaikan Hati"
  14. Ve punya koleksi novel christine agatha itu banyak, bahkan katanya saking banyaknya novelnya itu ada yang gak kebaca
  15. Ve pernah kehilangan Handphone yang baru 3 hari saat Study Tour waktu SMP, dan pas HP nya hilang itu dia Panik banget
  16. Ve orangnya pemalu dan pendiam
14. Fact Tentang Melody Nurramdhani Laksani : 
  1. Melody lahir di Bandung, 24 Maret 1992
  2. Panggilannya dirumah adalah Imel
  3. Golongan darah O dan bintang Zodiak nya Aries
  4. Melody dan Frieska adalah saudara kandung selain Stella dan Sonia
  5. Anime favoritnya adalah Princess Belle, Popeye, dan Power Puff Girls terutama yang Blossom
  6. Makanan favoritnya adalah Sate Padang dan Bebek Goreng
  7. Berposisi sebagai Centre
  8. Melody dan Kinal adalah pendukung Manchester United alias Manchunian Angel dan pemain favoritnya adalah "Wayne Rooney"
  9. Dari 3 saudaranya, hanya Melody yang mendukung Manchester United
  10. Selain itu, Melody adalah pendukung Inggris dan Jerman dan pemain kesukaannya adalah Rooney dan Ozil
  11. Ternyata seorang Melody bercita-cita menjadi menteri. Sungguh cita-cita yang mulia.
  12. Jika dicermati, di akun twitter Melody username nya berawalan huruf kapital berbeda dengan member yang lain
  13. Sebelum menjadi member JKT48, Melody memiliki banyak akun di JejaringSsosial salah satunya Formspring (http://www.formspring.me/)
  14. Melody, Frieska, dan ibunya ulang tahun dibulan yang sama yaitu bulan Maret
  15. Melody paling suka berendam di air panas
  16. Ukuran sepatunya 37-38
  17. Member JKT48 pertama yang berpartisipasi dalam PV AKB48 - New Ship
  18. Di salah satu forum diskusi di Jepang, foto Melody dijadikan Avatar di salah satu user
  19. Ketika final audisi memakai nomor 29
  20. Melody pernah ngetweet kalau hobinya kepentok mic :lol
  21. Diam-diam temen nya Bisma SM*SH
  22. Melody suka musik Reggae
  23. Melody suka menanam pohon, maka dari itu dia kuliah ambil jurusan pertanian
  24. Makanan Favorite Melody saat bulan ramadhan adalah kerupuk banjur dengan sambal oncom buatan mamahnya
  25. Menurut oshi Melody, Bob Marley adalah musisi yang dinilai paling baik.
  26. Jika ditanyakan ingin menjadi karakter fiksi apa, oshi ingin menjadi Princess Belle.
  27. Walaupun oshi Melody menjadi Center Dance JKT48, tapi ia enggan menyebut dirinya sebagai Leader JKT48.
  28. Favorit kartun oshi Melody yaitu Princess Belle, Sailormoon, Popeye, Blossom (Power Puff Girl).
  29. Di rumah, oshi Melody biasa di panggil dengan nama Imel.
15. Fact Tentang Nabilah Ratna Ayu Azalia :
  1. Nama Lengkapnya Nabilah Ratna Ayu Azalia, yang artinya Perempuan yang cerdas, Seperti Permata Dan Cantik Seperti Bunga
  2. Lahir 11 November1999
  3. Golongan Darah B
  4. Dia anggota termuda. Dia diterima jadi member JKT48 pada waktu kelas 6 SD, karena ia berbakat, dan mempunyai tinggi yang minimal,sehingga dia diterima masuk JKT48
  5. Nabilah hobby nya menyanyi, dance, basket, dan renang. 
  6. Suka sama Doraemon !! mirip kayak kak Sonia ~
  7. Di sekolah suka sama pelajaran IPA, Art, Agama dan Bahasa Inggris
  8. Nabilah anak ke-2 dari 3 bersaudara, semua saudaranya laki-laki
  9. Nabilah, di TV Jepang jadi sorotan loh 
  10. hobby nya baca buku-buku manajemen dan bisnis biar jadi pengusaha sukses,, (Aminn,,mudahan tercapai ya)
  11. Ingin jadi pengusaha Franchise Karaoke sukses kayak Inul Daratista dan Rossa. Supaya fansnya bisa nyanyi disitu
  12. Paling suka makan pedas dan asam, bahkan gak bisa makan kalo makanannya gak pedas dan asam
  13. Lagu kesukaan Nabilah adalah Kiroro - Mira e (OST : FF IV)
  14. Nabilah said “Nabilaholic sangat berarti bagi aku sekalin keluargaku. Dan aku minta tolong ya maklumin klalau aku gak bisa balas mention karena aku sibuk
  15. Pesan Nabilah : Cuma satu yang aku pengen, jangan pernah kalian berfikir negative tentang aku, berpikirlah positive tentang aku yaa..!
  16. Harapan Nabilah : Semoga Nabilaholic makin sukses & kreatif dalam mensupport aku. Semoga Nabilaholic bisa dukung aku sampai kapanpun
  17. Tanggapan Nabilah terhadap haters : Aku gak terlalu sedih sih untuk yang gak suka atau apa lah sama aku. Yang penting aku tetap senyum untuk mereka
  18. Tanggapan Nabilah terhadap fans yg mengganggu privacy nya : Ngertiin Mereka tapi aku Berusaha untuk beri pengertian pada mereka dengan hati-hati supaya gak nyinggung perasaan mereka
  19. Jikoshokai (salam perkenalan) Nabilah : “Hay.., Namaku Nabilah, aku si cerewet, Let’s have fun together
  20. Nabilah itu cadel
  21. Nabilah suka baca Manga "Fairy Tail dan Doraemon"
  22. Japanese food favorit Nabilah : Sushi dan Tempura
  23. Minuman favoritnya itu semua minuman yang menyehatkan
  24. Binatang favorit Nabilah itu kucing, kelinci & hamster (tapi sayang udah meninggal)
  25. Warna favoritnya Pink, Merah & Coklat
  26. Nabilah suka makan pedas katanya mulai suka pedas pas kelas 2 gara-gara ngeliatin temennya makan cabe, terus dia mau banget bisa makan pedas
  27. Waktu di Jepang Nabilah milih makan Udon pedas, soalnya katanya mirip & ngingetin masakan mamanya di rumah
  28. Tempat liburan favorit Nabilah itu pantai terutama Pantai Anyer
  29. Nabilah dari kecil suka banget hiphop dance dan breakdance, tapi katanya gak pernah kesampaian RnB, Nabilah suka genre musik Rock setengah Metal, band rock favoritnya Truth dan Pathetic
  30. Pelajaran favorit Nabilah itu IPA, Matematika dan Bahsa Inggris. Pelajaran yg gak disukai gak ada katanya “semuanya suka asal kita belajar dan belajar”
  31. Nabilah di waktu luang seperti prempuan lainnya dia suka shopping, hangout dan jalan-jalan
  32. Nabilah punya keinginan bikin buku yg memotivasi orang karena dia senang kalau ada orang yang curhat sama dia, dan dia suka memberi nasihat
  33. Nabilah paling sering curhat ke mama nya
  34. Nabilah suka ngemil Chiki dan Coklat, katanya abis makan yang asin-asin dia pasti mau makan yang manis-manis
  35. Makanan yg nggak disukain Nabilah itu Babat, Sate Kambing, pokoknya yg kenyal-kenyal dan Permen Pedas atau Menthol gitu
  36. Lagu yg wajib didengerin Nabilah tiap hari itu lagu yg bisa bikin dia joged atau ngedance, contohnya Rihanna, LMFAO, Black Eyed Peas
  37. Waktu kecil Nabilah sering main-main acting sendiri ceritanya jadi penjual atau acting nangis tapi katanya kalau di depan kamera & orang banyak dia malu
  38. Nabilah lebih seneng sharing sama orang dewasa dan lebih tua dari dia tapi sharing hal-hal yang positive
  39. Nabilah deket sama semua member JKT48
  40. Tokoh favorit Nabilah : Lady Day
  41. Artis Jepang favoritnya : AKB48, Kiroro
  42. Waktu kecil Nabilah cita-citanya mau jadi dokter, terus berubah mau jadi model, presenter, dancer, pokoknya mau Go Internasional
  43. Nabilah bukan type perempuan yang suka nangis. Hanya satu yang bikin dia nangis yaitu dikecewakan dan orang itu tidak mengerti perasaan dia
  44. Oshi dan MD Nabilah di AKB48 : Tomochin, Takamina, Achan, Mariko Shinoda, Otsuko Maeda, Yuki Kashiwagi
  45. Nabilah pernah ikut lomba modeling, mewarnai dan lomba dance
  46. Alat musik favorit Nabilah itu gitar dan drum
  47. lagu favorit Nabilah dari AKB48 itu riRer dan Beginner
  48. Fashion style Nabilah itu feminim dan sedikit tomboy
  49. Nabilah kalo pergi selalu sama mamanya. kalaupun gak sama mamanya paling sama saudaranya
  50. Nabilah suka semua chart di anime Fairy Tail
  51. Nabila suka berenang katanya “enak aja pikiran jadi fresh”
  52. Gak terlalu suka baca novel
  53. Nabilah suka baca buku pantun-pantun lucu
  54. Majalah Favoritnya itu Majalah Fashion
  55. Nabilah lebih suka disebut anak kecil tapi orangnya dewasa
  56. Nabilah bukan org Padang tapi ada keturunan Padang
  57. Makanan Padang kesukaannya itu Sate Padang
  58. Paling suka main game balap mobil
  59. Nabilah paling gak suka sama orang yang gak bisa ngertiin perasaan kita, egois dan gak punya attitude
  60. Artis Amerika favoritnya itu Elvis Presley
  61. Artis Indonesia favoritnya Agnes Monica
  62. Film Favoritnya Telenovela Dulce Maria Carita de Angel
  63. Ice cream favoritnya rasa coklat sama vanilla
  64. Nabilah suka banget bunga Mawar
  65. Nabilah belum pernah main film, katanya dulu gak suka main film karena harus baca naskah dulu sedangkan dia maunya improve sendiri
  66. Nabilah lebih suka belajar sama temen-temen katanya lebih enjoy, bisa tuker pikiran bareng
  67. Nabilah memajang poster semua member AKB48 di dinding kamarnya
  68. Gadget yang selalu dibawanya HP dan Laptop
  69. Nabilah mulai menyukai makanan Jepang semenjak umur 1-2 tahun
  70. Di Backstage biasanya Nabilah ngobrol-ngobrol terus berdoa bareng sama temen-temen JKT48
  71. Nabilah suka banget semua Aksesoris
  72. Nasehat orang tua Nabilah pas masuk JKT48 : Kalau susah selalu inget untuk tetap semangat jangan gampang menyerah, jangan lupa eslalu berpikir positive thinking
  73. Nabilah itu alergi sama debu di meja, bukan debu di jalan, alergi panas kalau udah keringetan bisa gatel, dan 1 lagi alergi dingin, bisa bikin dia bersin – bersin
  74. Nabilah biasanya bangun pagi jam 5.30 ,, kecuali kalau capek banget bangun jam 6.00 dan kalau ada event bangun jam 3-4 Subuh
  75. Nabilah suka banget keju, susu dan coklat,, keju dia paling suka keju Kraft Single
  76. Nabilah bilang kalau punya uang banyak mau bantu keluarga dan mau ajak semua keluarganya keliling dunia, dan sisanya ditabung untuk masa depannya dan kakak serta adiknya
  77. Ulang tahun Nabilah yangg paling spesial itu waktu ultah ke 9 dan 12 tahun
  78. Umur kakaknya Nabilah jalan 18 tahun dan umur adiknya 7 tahun
  79. Paling suka materi pelajaran IPA tentang Isolator, Konduktor Panas dan Tentang Planet-Planet
  80. Nabilah bercita-cita kuliah di Universitas Indonesia ngambil S1 dan untuk S2 nya di luar negeri
  81. Nabilah paling gak suka hewan ular, cicak, kecoa, dan kadal
  82. Nabilah bercita-cita kuliah kedokteran gigi atau kedokteran anak sama kecantikan, tapi dia juga bilang entah karena dia mau juga jadi Akeolog atau Psikolog
  83. Genre Movie favoritnya Drama dan Horror
  84. Nabilah bisa masak nasi goreng, bakwan, ayam goreng
  85. Nabilah pengen dateng ke restoran yang dibawahnya Menara Eiffel
  86. Nabilah orangnya humoris seneng banget buat orang tertawa n suka suasana happy
  87. Benda kesayangannya itu boneka, tas, baju, sepatu yg bergambar Leopart Macan
  88. Kalo kemana-mana suka bawa baju dan sepatu koleksinya
  89. Nabilah suka nonton OVJ (Opera Van Java) karena dia suka ngelawak dan buat orang tertawa
  90. Arti dari Namanya : Nabliah = Wanita Yang Mulia | Ratna = Sebuah Bunga | Ayu : Cantik | Azalia = Nama Sebuah Bunga
  91. Dulu waktu aku masih 2 tahun aku punya boneka tedy bear, aku kasih namanya Dede Ani, bonekanya udah lama banget aku gak bisa jauh dari boneka itu. waktu itu pernah ketinggalan di rumah kakek aku terus langsung dianterin lagi tapi waktu aku di bandara bonekanya hilang. Aku nangis kuatr banget sampai sekarang aku gak bisa lupain boneka itu.
  92. Suka semua klub sepak bola
  93. Saat makan di restoran Jepang, Nabilah tidak sengaja memasukkan nasi ke dalam teh karena dikiranya itu sup
  94. Dulu Nabilah suka main Harvest Moon PS1 (PlayStation1)
  95. Nabilah udah bisa Naik Motor sejak kelas 4 SD
  96. Dari 24 member JKT48, cuma Nabilah yang ga punya G+, katanya sih, masih di bawah umur.
  97. Nabilah seneng banget foto foto ditaman depan rumahnya.
  98. Nabilah kalo sekolah selalu/sering dianter jemput abangnya :D ( kka yang baik )
  99. Nabilah sering didatengin sama temen temen memberJKT48 setiap malam jam 7 dirmahnya.
  100. Nabilah artis tapi tetangganya ga ada yang kenalin
16. Fact Tentang Neneng Rosediana : 
  1. Lahir 24 Januari 1999
  2. Nama panggilannya Ochi
  3. Ochi pernah main FTV sebagai antagonis juga protagonis.
  4. Dalam FTV nya Ochi berperan menjadi saras yang pincang.
  5. Sewaktu Ochi kecil pernah membelikan kedua orang tuanya mobil.
  6. Bibir Ochi pernah luka saat perform karena terbentur mic.
  7. Ochi suka dipanggil ganteng sama member lainnya.
  8. Ochi satu sekolah sama BB cilik.
  9. Salah satu ciri khasnya adalah suka menyebut kata "Azeeekkkk"
17. Fact Tentang Rena Nozawa : 
  1. Lahir 6 Mei 1998
  2. rena orang jepang asli, karena dia lahir di Nagoya
  3. Rena-Chan hobi membaca.
  4. Rena suka warna pink sama baby blue
  5. makanan favorite nya nasi goreng
  6. Penyuka Teddy Bear
  7. Tingginya 166 cm sehinga menjadi member paling tinggi
  8. Rena pendukung Liverpool atau seorang Liverpudlian
  9. Bercita-cita menjadi penulis
  10. Walau orang Jepang, karena dia di JKT48, namanya tetap ditulis pake Katakana
  11. dalam member profilenya di youtube ia menggunakan bahasa inggris dan bahasa indonesia
  12. diantara member yang lain, Rena paling dekat dengan Ayana, karena sama-sama orang jepang, jadi klo ngobrol nyambung, hehehe...
18. Fact Tentang Rezky Wiranti Dhike : 
  1. Lahir 22 November 1995
  2. Dhike suka boneka Stitch dan Dhike pernah bilang dia suka sama boneka Stitch 
  3. Anak ke-2 dari 2 bersaudara
  4. Dhike adalah orang Palembang "Wong Kito"
  5. Dhike pendukung Manchester United
  6. Doyan ngemil
  7. Menggemari game Dynasty Warriors
  8. Di juluki tsundere oleh fans dan terkadang oleh member lain
  9. Ikey pernah gak aktif di social media selama 1 bulan
  10. Dhike pernah dikasih hadiah berupa Panci yang bergambar Stitch oleh penggemarnya
  11. Dhike paling males klo disuruh ngomong pake bahasa sunda
  12. Suka olahraga badminton
19. Fact Tentang Rica Leyona : 
  1. Rica adalah lulusan D3
  2. Satu-satunya member yang pernah kerja di kantor,tapi beberapa bulan lalu udah resign karena tak bisa membagi waktu dengan jadwal di JKT48
  3. Lahir di Bogor tanggal 19 Agustus 1991
  4. Member tertua di JKT48
  5. Hobby nya renang, suka makanan kornet goreng kering
  6. Pintar meracik kopi dan berbagai macam jenis kopi (punya sertifikat Coffee Master)
  7. Suka kartun SpongeBob
  8. Punya 2 kucing : Mucul & Mocul
  9. Punya 2 adik cewek (1 bru lulus SD & 1 bru lulus SMA)
  10. Rica ternyata Kidal
  11. Kakinya pernah masuk ke jari-jari sepeda
20. Fact Tentang Sendy Ariani : 
  1. Lahir 12 Agustus 1993
  2. Sendy dulu pernah jadi penyanyi dangdut.  
  3. Sendy takut sama ondel-ondel
  4. Mario Bross addicted
  5. member yang sering banget aktif di twitter dan bales mention, tapi karena sekarang ada rule baru, sekarang udah tak pernah bales mention -_- , tapi tetap aktif update status ~
  6. pernah dibehel/kawat gigi waktu SMA
  7. Matanya minus 1.00
  8. suka makanan pedas dan nasi bebek madura
  9. Berat badannya pernah mencapai 50 kg
  10. Sendy suka bola juga tapi gak terlalu dan klub favoritnya Barcelona
  11. Bulan Ramadhan suka buka sma Es Buah,Teh Manis Hangat ,Asinan, Rujak
  12. Gak suka Kolak
  13. ga suka sama fans yang pakek topeng
  14. pernah ngajar ngaji
  15. pernah jadi juara lomba ngaji
  16. sebelum masuk JKT48 sendy udah jadi penyanyi solo, jadi sendy adalah salah satu personel yang paling gape untuk urusan tarik suara
21. Fact Tentang Shania Junianatha : 
  1. Lahir 27 Juni 1998
  2. Makanan Favoritenya adalah bakso
  3. Sekarang tinggi badannya 166 +/-
  4. Takut sama Barongsai
  5. Lagu favorite Shania di AKB48 itu lagu "Sakura no kini narou" 
  6. Shania itu asli wong Jowo, lebih tepatnya lahir di kota Solo / Surakarta
  7. Shania dari kecil sudah Syuting di FTV,Sinetron n iklan
  8. Shania Matanya punya Minus(-) 2.5 
  9. Shania suka komik Haii Miiko, tokoh favoritnya di komik itu si "Eguchi Tappei"
  10. Shania katanya sering trauma klo ada orng yg ngomongin soal gempa
  11. kalo gak di JKT48, Oshinya Shania itu Ve
  12. Shania waktu kecil pernah menjadi Presenter di salah satu acara di Space Toon
  13. Oshi di SKE Kuumin-san sedangkan di AKB Tomoomi-chan
22. Fact Tentang Sonia Natalia : 
  1. Lahir 17 Desember 1997
  2. Dipanggil Wawa setelah tampil di Bukan 4 Mata
  3. Suka doraemon
  4. Wawa juga penggemar Barcelona
  5. Penakut tapi suka nonton Bukan Dunia Lain
  6. Suka di troll sendiri ama cici nya sendiri (cek wae di twitt Stella ngtroll ade e mulu) -w-"
  7. Orang Semarang seperti cici nya
  8. Suka ayam goreng sepeti cicinya
  9. sonia bisa bahasa cina
23. Fact Tentang Sonya Pandarmawan : 
  1. Lahir 18 Mei 1996
  2. Sonya pernah main di status update yg tayang di globaltv dulu
  3. Sonya juga pernah main d Sitkom Keluarga Minus d Trans TV
  4. Pernah menjadi bintang iklan pembersih muka
  5. Penyuka boneka panda
  6. Doyan makan seperti sohibnya, Jeje
  7. Pernah d tantangin lomba makan sama Dhike
  8. Sonya bisa berbahasa Mandarin
  9. Ternyata Sonya juga termasuk member yang pendiam seperti Ve
24. Fact Tentang Stella Cornelia : 
  1. Lahir 3 November 1994
  2. Orang Semarang
  3. Dia Milanisti dan pemain kesukaannya Zlatan Ibrahimovic
  4. Suka warna Pink dan Black
  5. Oshimennya di AKB48 Adalah Haruka Nakagawa dan Takahashi Minami
  6. Suka Fashion Clasic (Vintage) 
  7. Hobinya Membaca dan Menyanyi
  8. Suka Lagu Beginner
  9. Kalau Di Set List B3 dia suka Boku No Sakura
  10. Sebelum masuk di JKT48 dulunya cici adalah Model
  11. Suka film bergenre romance, drama
  12. Paling suka makanan yang berbau Jawa
  13. Dapat masak sedikit-sedikit
  14. Makanan kesukaan ny ayam goreng homenade
  15. jago banget shuffle dance
  16. Ci stella merasa aneh kenapa ia bisa di panggil cici padahal ia keturunan tionghoa
  17. Pas Ci stella final audisi dapat nomor 48
  18. Ci stella paling cerewet
  19. Suka banget film barat Stella juga pecinta pakaian jadul, gaya Ci Stella tuh simple
  20. kalo maen game, stella paling maen the sims
  21. Olahraga yg d'sukain cici itu basket,badminton,futsal.
  22. Novel kesukaan cici itu yg cerita'a romantis.
  23. dalam sebuah acara lelang kacamata ci stella terjual dengan harga 1 juta.





Enjoyed the article?

1 komentar:

Ketinggalan Yokoso JKT48? Cek Video Terbarunya DISINI!

JKT48Files Open Recruitment

Follow Us on Twitter

Like Us on Facebook